Yuk Latihan Soal Online Bisa Langsung Lihat Hasilnya


Foto : Latihan Soal Online SMPN 1 Haurgeulis

     Mengerjakan soal latihan dengan menggunakan buku teks atau LKS terkadang menimbulkan kebosanan bagi siswa sehingga bisa menimbulkan rasa malas dan bisa berakibat latihan soal yang diberikan guru di sekolah tidak dapat diselesaikan secara maksimal. Terkadang latihan soal yang dikerjakan siswa tidak diperiksa dan tidak di nilai oleh guru mata pelajaran, hal ini semakin mengurangi semangat sebagian siswa untuk mengerjakan latihan soal berikutnya. 

     Di jaman yang modern ini dimana perkembangan teknologi informasi berkembang dengan cepat dan ditemukannya beberapa aplikasi canggih memudahkan manusia untuk dapat menyelesaikan suatu pekerjaan dengan efektif dan efesien. Didukung dengan pesatnya perkembangan smartphone terkoneksi internet memungkinkan siswa dapat mencari berbagai sumber belajar dan informasi dengan mudah.
     Agar siswa lebih bersemangat dalam berlatih soal maka diciptakan aplikasi latihan soal oleh Geschool yang dikerjakan secara online dan nilainya dapat langsung diketahui. Siswa dapat memasang aplikasi Geschool tersebut di smartphone dengan dengan syarat sudah memilki email. Selanjutnya siswa membuat akun. Siswa yang berminat untuk membuat akun Geschool ikuti petunjuk berikut : 
A. Pemakai Komputer/Laptop terkoneksi internet 
1. Ketik Situs Geschool di Google Chrome atau klik disini
2. Buat akun sesuai petunjuk di Geschool 
3. Klik/Ikuti beberapa nama sekolah yang membuat soal contoh. SMP Cerdas Mandiri. 
4. Silahkan kerjakan soal sesuai keinginan siswa

B. Pemakai smartphone terkoneksi internet 
1. Buka Google Play Store 
2. Ketik Geschool Learning 
3. Pasang Aplikasi Geschool 
4. Buat akun sesuai petunjuk di Geschool 
5. Klik/Ikuti beberapa nama sekolah yang membuat soal contoh. SMP Cerdas Mandiri. 
6. Silahkan kerjakan soal sesuai keinginan siswa

     Siswa yang belum memahami membuat akun Geschool silahkan berkirim komentar di bawah blog ini. Semoga aplikasi latihan soal Geschool ini menambah semangat siswa untuk belatih soal. Jika sudah masuk komunitas Geschool jangan lupa pertemanan dengan Yadi Setiadi karena suatu saat PR yang akan diberikan kepada siswa dikerjakan di Geschool 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar